Meningkatnya harga properti di ibukota saat ini berakibat pada minimnya lahan untuk bercocok tanam. Terutama dengan maraknya hunian rusunami maupun apartemen yang tidak memberikan keleluasaan untuk berkebun. Sementara mengembangkan hobi berkebun sendiri merupakan salah satu hobi terbaik untuk membantu melepaskan stres di kehidupan modern seperti saat ini.
Lalu apa yang harus dilakukan untuk mengatasi hal tersebut? Bagaimana cara kita tetap dapat mengembangkan hobi berkebun walaupun dengan keterbatasan lahan? Cara yang pertama adalah menanam pohon dalam wadah.
Keuntungan yang bisa didapat dengan bercocok tanam dalam wadah adalah tanaman mudah dipindah-pindahkan. Perawatannya mudah karena ukuran tanaman relatif kecil, serta biayanya yang jauh lebih murah dibandingkan bercocok tanam di lahan yang luas. Tanaman yang kita pilih dapat juga disesuaikan dengan kebutuhan kita, seperti misalnya kita dapat menanam tanaman yang dapat mencegah nyamuk atau tanaman yang dapat menyerap racun-racun berbahaya yang berasal dari perabotan di rumah kita.
Bercocok tanam dalam wadah juga dapat membantu memperindah penataan rumah kita. Oleh karena itu pemilihan wadah yang tepat, menarik serta unik juga dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan. Cermati juga bentuk tanaman, pastikan bentuk tanaman tersebut bisa diselaraskan dengan keindahan sekitar rumah kita.
Tidak lupa kita juga harus memperhatikan kebutuhan tanaman. Pada saat kita memilih tanaman yang membutuhkan banyak sinar matahari untuk tumbuh, maka kita harus dapat mengatur posisi tanaman tersebut agar mendapat asupan matahari yang cukup. Pilih tanaman yang tidak banyak menghabiskan tempat dan tidak memiliki akar yang panjang sehingga akan merepotkan dalam mencari wadah yang tepat dan tidak akan mengganggu struktur bangunan.
Sumber: gayabunda.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar